Cara Aman Belanja Online dari Luar Negeri

Atia Nadira
|
June 28, 2021

Kini kegiatan belanja online telah menjadi pilihan masyarakat untuk mendapatkan barang yang diinginkan dengan mudah dan praktis. Hanya dengan mengakses internet, kamu langsung bisa mencari segala barang yang ingin dibeli melalui situs atau aplikasi belanja online.

Namun sayangnya, nggak semua barang yang kamu cari akan tersedia di Indonesia. Nah, salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi hal tersebut adalah beralih ke situs belanja online luar negeri atau internasional.

Umumnya, situs belanja online luar negeri dapat membuat kita menjadi lebih tergiur untuk berbelanja. Apalagi dengan harga produk-produknya yang terkadang lebih murah serta kesediaan barang yang lebih lengkap dibanding situs belanja online lokal.

Di balik kelebihannya, kegiatan belanja online dari luar negeri ternyata memiliki risiko yang cukup tinggi loh. Jika suatu permasalahan terjadi, kita nggak bisa dengan mudah melakukan tindakan untuk mengatasinya karena proses transaksi berlangsung antar negara. 

Jangan khawatir, OY! memiliki beberapa cara yang mampu menjamin keamanan proses belanja online dari luar negeri. Simak selengkapnya dalam artikel berikut ini!

Belanja Online (Online Shopping) dari Luar Negeri

Kegiatan belanja online telah terbukti mampu memudahkan dan menguntungkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. Selain efisiensi waktu, kegiatan ini juga bisa menjadi opsi yang terbaik bagi mereka yang ingin lebih hemat saat berbelanja, mengingat adanya diskon atau promo yang seringkali ditawarkan melalui situs atau aplikasi belanja online.

Hadirnya belanja online juga memungkinkan masyarakat untuk berbelanja dengan praktis dan mudah dari luar negeri. Dengan melakukan belanja online, kamu nggak perlu mengunjungi toko yang berada di luar negeri secara langsung dan cukup mengunjungi situsnya saja untuk melakukan pembelian.

Tapi, jangan salah! Kegiatan belanja online dari luar negeri memerlukan kewaspadaan yang sangat tinggi. Mengapa demikian?

Faktanya, sudah banyak sekali kasus penipuan yang terjadi akibat berbelanja online dari luar negeri. Bentuk penipuannya bermacam-macam, mulai dari permasalahan dalam proses pembayaran yang merugikan pihak pembeli hingga proses pengiriman barang yang nggak sesuai dengan ekspektasi (misalnya, barang yang diterima dalam keadaan rusak).

Untuk mengatasi hal ini, tentunya akan sangat rumit karena proses belanja online dari luar negeri melibatkan penjual yang berdomisili di negara yang berbeda. Jadi, seperti semboyan yang berbunyi “lebih baik mencegah daripada mengobati”, alangkah lebih baik jika kita mencegah agar nggak tertimpa masalah yang serupa, kan?

Nah, sebelum mengalami kejadian yang nggak diinginkan ketika belanja online dari luar negeri, kamu harus mencegah dengan melakukan beberapa cara tertentu. Berikut 5 cara aman belanja online dari luar negeri yang wajib kamu ketahui!

5 Cara Aman Belanja Online dari Luar Negeri

Pilih Situs Belanja Online Terpercaya

Pilih Situs Belanja Online Terpercaya

Banyaknya situs belanja online dari luar negeri yang tersedia mungkin bisa membingungkan kamu. Maka dari itu, langkah awal yang harus kamu lakukan adalah memilih situs belanja online yang terpercaya.

Sebelum menetapkan situs belanja online yang ingin digunakan, kamu bisa melakukan riset kecil dengan melihat review atau ulasan dari konsumen sebelumnya, baik melalui video maupun tulisan yang berisi pendapat mereka. 

Setelah kamu mengetahui pendapat para konsumen terhadap beberapa situs belanja online, kamu bisa memilah dan memilih situs mana yang paling meyakinkan. Jika kamu meragukan keamanan dari suatu situs belanja online, segera tinggalkan situs belanja tersebut agar terhindar dari penipuan.

Baca Syarat dan Ketentuan

Membaca syarat dan ketentuan merupakan hal yang penting untuk dilakukan saat berbelanja online dari luar negeri, khususnya syarat dan ketentuan proses pembayaran dan pengiriman barang yang tertera di situs belanja online. Pastikan kamu sudah membaca dan memahami secara keseluruhan syarat dan ketentuan yang berlaku sebelum memutuskan untuk menindaklanjuti proses belanja online.

Kebijakan dari situs belanja online dari luar negeri umumnya meliputi beberapa informasi, mulai dari metode pembayaran, ongkos kirim, durasi pengiriman hingga kebijakan apabila barang tidak diterima atau dalam keadaan rusak (garansi). Semua informasi ini perlu dipahami agar kamu mendapat jaminan apabila terjadi suatu permasalahan selama proses berlangsung.

Isi Data Diri Secukupnya

Saat melakukan transaksi, terutama transaksi ke luar negeri, cantumkan data diri kamu secukupnya dan seminim mungkin agar mencegah terjadinya penyalahgunaan data. Jika pihak tertentu meminta kamu untuk mengisi data pribadi yang nggak relevan seperti tanggal ulang tahun dan pekerjaan kamu, kamu harus waspada dan pastinya nggak mengisi data pribadi tersebut.

Cara Aman Belanja Online dari Luar Negeri


Perhatikan Jasa Pengiriman Barang

Saat ini, sudah banyak jasa pengiriman barang yang melayani pengiriman untuk wilayah domestik maupun internasional. Meskipun demikian, kamu harus jeli dalam memilih jasa pengiriman barang yang kamu beli secara online dari luar negeri untuk menghindari kerugian atau penipuan.

Cara aman yang bisa kamu terapkan terkait hal ini adalah dengan memakai jasa pengiriman yang sudah dikenal di dalam negeri dan memiliki citra yang baik di kalangan masyarakat. Jasa pengiriman yang baik biasanya mendapatkan testimoni atau ulasan yang positif dari para penggunanya.

Selanjutnya, lihat jangkauan wilayah pengiriman barang. Pastikan barang kamu akan sampai di tempat yang dituju dan bukan hanya berhenti di wilayah tertentu saja. Jika hal tersebut terjadi, kamu bisa dikenakan biaya tambahan (extra charge) oleh pihak berwajib untuk pengiriman ke tempat tujuan.

Cara Aman Belanja Online dari Luar Negeri

Ketahui Pajak di Bea Cukai

Berbicara tentang pembelian barang dari luar negeri, sebaiknya kamu cermati dahulu pajak yang akan dikenakan oleh Bea Cukai Indonesia. Sebagai penerima barang kiriman dari luar negeri, kamu harus menanggung risiko pengenaan biaya pajak bea cukai atau bea masuk.

Perlu diketahui bahwa untuk barang bernilai kurang dari $50, kamu akan bebas dari pembayaran bea masuk. Namun, untuk nilai barang yang melebihi $50, kamu akan dikenakan biaya PPN, PPh, dan PPnBM yang sesuai dengan nilai barang yang dibeli. Pajak-pajak ini bisa kamu bayar melalui kantor pos, bandara, atau lembaga lainnya.

Itulah beberapa cara aman yang bisa kamu terapkan saat belanja online dari luar negeri. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi panduan yang tepat untuk kamu ketika hendak belanja online dari luar negeri, ya!

Semua orang pasti akan mencari alternatif yang sehemat mungkin saat melakukan transaksi, khususnya transaksi ke luar negeri. Pasalnya, kebanyakan orang berpikiran bahwa biaya pengiriman uang ke luar negeri pasti akan menguras dompet. 

Nah, kamu bisa memakai layanan pengiriman uang ke luar negeri (remitansi) dari OY! Indonesia untuk mengirim uang ke luar negeri. Melalui layanan ini, kamu bisa kirim uang ke luar negeri dengan biaya remitansi yang termurah dan cara yang praktis loh.

Penasaran dengan layanan remitansi dari OY! Indonesia? Ketahui selengkapnya di ulasan berikut ini!

Kirim Uang Ke Luar Negeri dengan Murah dan Praktis via OY! Indonesia

Kirim Uang Ke Luar Negeri dengan Murah dan Praktis via OY! Indonesia

Dengan menggunakan layanan remitansi yang tersedia di aplikasi OY! Indonesia, kamu bisa dengan mudah mengirim uang ke luar negeri melalui smartphone kamu. Jadi, kamu nggak perlu ribet sama sekali dan bisa melakukan transaksi ke luar negeri di mana saja dan kapan saja.

Melalui layanan remitansi OY! Indonesia, kamu akan mendapatkan berbagai keuntungan yang nggak bisa kamu dapatkan dari penyedia layanan remitansi lainnya loh. Klik tautan ini untuk mengetahui lebih lanjut!

Ingin tahu cara kirim uang ke luar negeri lewat OY! Indonesia? Ketahui caranya di sini.


Yuk, segera download aplikasi OY! Indonesia agar bisa menikmati keuntungan dalam bertransaksi, baik dalam negeri maupun ke luar negeri. Be Smart, Be OY!

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023