Mengintip Tren E-wallet di Indonesia

Luthfa
|
October 19, 2021

Apakah Anda pengguna e-wallet? E-wallet atau dompet digital menjadi salah satu alternatif alat pembayaran yang kini semakin diminati masyarakat. Saat ini pun ada begitu banyak penyedia layanan dompet digital, seperti DANA, OVO, LinkAja, ShopeePay, dan lain sebagainya.

Berdasarkan data dari Bank Indonesia (2020), sudah ada 39 e-wallet yang mendapatkan lisensi resmi. Pada tahun 2018, transaksi e-wallet di Indonesia bahkan menembus angka 1,5 miliar dollar Amerika dan diprediksi akan meningkat menjadi 25 miliar dollar Amerika pada tahun 2023.

Pencapaian tersebut bukan tanpa alasan mengingat penggunaan e-wallet dinilai sangat menguntungkan.  Dengan e-wallet, transaksi bisa berlangsung lebih cepat dan praktis karena dapat dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone.  

E-wallet Berhasil Membentuk Cashless Society

Kehadiran e-wallet telah membawa banyak sekali manfaat serta membentuk masyarakat sebagai cashless society. Hal ini pun selaras dengan gagasan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) yang dicanangkan oleh Bank Indonesia pada 2014 silam.

Cashless society sejatinya adalah sebuah tren masyarakat yang bertransaksi tanpa uang tunai, tapi dengan produk digital, baik melalui kartu maupun smartphone. Tren ini pun semakin meningkat dengan adanya pandemi COVID-19 dua tahun terakhir.

Selama pandemi, transaksi non tunai kian diminati karena dianggap efektif dalam menghindari kontak fisik ketika melakukan pembayaran. Tentunya ini menjadi keuntungan bagi para penyedia layanan dompet digital.

Cashless society sendiri sebenarnya memicu pro dan kontra. Sebagian menilai bahwa gerakan ini dapat membawa lebih banyak manfaat, sementara sisanya berpikir sebaliknya. Meski begitu, tren cashless society telah memberikan dampak yang begitu besar terhadap perekonomian Indonesia. 

Manfaat E-wallet

E-wallet tidak hanya memberikan manfaat terhadap konsumen, tapi juga pemilik usaha. Berikut manfaat e-wallet bagi konsumen maupun penjual:

1. Praktis dan efisien

Tak bisa dimungkiri bahwa e-wallet memberikan banyak manfaat bagi masyarakat, baik bagi konsumen maupun pemilik usaha. Dengan e-wallet, transaksi dapat berlangsung lebih cepat. Pelanggan tidak perlu lagi merogoh saku atau khawatir bila dompet tertinggal karena cukup pakai smartphone, transaksi dapat berlangsung.

Pemilik usaha pun tidak perlu repot mencari kembalian karena saldo e-wallet akan otomatis terpotong sesuai dengan jumlah belanjaan. Selain itu, pemilik usaha dapat dengan mudah mengecek transaksi yang berlangsung karena seluruh transaksi tercatat otomatis dalam laman penyimpanan aplikasi.

2. Dapat melakukan transaksi di mana saja

Penggunaan e-wallet sebagai metode pembayaran tidak terbatas jenis usaha. Sebab semua jenis bisnis bisa menggunakan e-wallet sebagai salah satu alternatif pembayarannya, tak terkecuali bisnis kaki lima sekali pun. Dengan kecanggihan ini, konsumen bisa diuntungkan karena tidak perlu repot membawa uang tunai saat hendak berbelanja di mana saja.

3. Banyak promo

Meningkatnya penggunaan e-wallet mendorong penyedia layanan e-wallet untuk gencar memberikan banyak promo bagi penggunanya. Hal ini tentu menjadi angin segar bagi para pemilik usaha karena tidak perlu pusing memikirkan bentuk promosi karena tinggal menginfokannya saja ke pelanggan.

Sementara tidak ada konsumen yang tidak tergiur dengan promo. Melimpahnya promo dari penyedia e-wallet tentunya membuat konsumen bisa lebih hemat saat berbelanja.

Bergabung dengan OY! Bisnis sekarang juga!

Saat ini ada begitu banyak merchant di Indonesia yang menerima pembayaran dengan e-wallet. Jumlahnya pun akan terus meningkat seiring berjalannya waktu. Jika Anda tertarik menjalani bisnis online, Anda juga bisa dengan mudah menghadirkan dompet elektronik sebagai salah satu metode pembayarannya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Anda bisa menggunakan OY! Bisnis untuk membantu Anda dalam menyediakan metode pembayaran e-wallet. Dengan bergabung di OY! Bisnis, Anda bisa menghadirkan berbagai metode pembayaran yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan. Dengan begini, pelanggan jadi merasa nyaman saat berbelanja di toko online Anda.

Menarik banget, kan? Tunggu apalagi, yuk bergabung dengan OY! Bisnis sekarang dan nikmati kemudahan terima pembayaran!

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023