Cara Transfer Uang dari Bank Mandiri ke Bank Lain

Atia Nadira
|
May 3, 2021

Apakah kamu nasabah Bank Mandiri? Jika iya, sudah tahu belum cara transfer uang dari Bank Mandiri ke bank lain? Ada berbagai macam cara transfer antar bank yang bisa kamu pilih loh.

Seperti halnya bank lain pada umumnya, Bank Mandiri menyediakan layanan transfer uang antar bank untuk memudahkan nasabah yang ingin melakukan transfer dari rekening Bank Mandiri ke rekening bank lain. Kamu dapat melakukan transaksi antar bank melalui beberapa fasilitas perbankan, yaitu ATM Mandiri atau ATM Bersama, SMS banking, mobile banking, dan internet banking

Penasaran dengan cara-cara transfer uang dari Bank Mandiri ke bank lain?Cermati penjelasan masing-masing fasilitas perbankan di bawah ini!

ATM

ATM Mandiri

Buat kamu yang mau transfer uang melalui ATM dari rekening Bank Mandiri ke rekening penerima dari bank lain, kamu perlu melakukan beberapa tahap di bawah ini.

  • Masukkan kartu debit Mandiri ke mesin ATM lalu tekan PIN kamu. Jangan sampai salah memasukkan PIN ya. Jika sampai salah sebanyak tiga kali berturut-turut, kartu debit kamu akan diblokir dan nggak dapat digunakan lagi sampai kamu mengurus kartu debit kamu ke bank.
  • Setelah muncul menu utama, pilih menu “Transaksi Lainnya”.
  • Klik pilihan “Transfer”, setelah itu klik pilihan “Antar Bank Online”.
  • Jika kamu belum tahu tiga angka kode bank tujuan, pilih “Daftar Kode Bank”. Di sana sudah tertera daftar nama bank beserta kodenya. Misalnya, kalau kamu akan mentransfer ke Bank BCA, di sana akan tertulis 014. Angka tersebut adalah kode Bank BCA yang akan kamu tuju untuk mentransfer uang.
  • Klik “Kembali”, lalu masukkan tiga angka kode bank tujuan diikuti dengan nomor rekening penerima. Selanjutnya, pilih “Benar”.
  • Masukkan jumlah uang yang ingin kamu transfer, lalu pilih “Benar”.
  • Data-data tentang transfer kamu seperti nomor rekening tujuan, nama penerima, dan jumlah transfer akan ditampilkan. Nah, kamu bisa cek ulang data-data tersebut. Jika semua data sudah benar, pilih “YA”.
  • Jika transfer berhasil dilakukan, di layar akan tertulis transfer berhasil. Bukti transfer akan keluar dari mesin ATM.

SMS Banking

SMS Banking Bank Mandiri

Apabila kamu ingin menggunakan SMS banking untuk melakukan transaksi antar bank, pastikan nomor telepon yang akan kamu gunakan sudah terdaftar dalam fasilitas SMS banking Bank Mandiri. Jika belum, kamu perlu mendaftarkan nomor telepon kamu di kantor cabang Bank Mandiri terlebih dahulu.

Cara transfer uang Bank Mandiri dengan SMS banking adalah sebagai berikut.

  • Pilih menu SMS pada handphone kamu.
  • Ketik TRT.
  • Kirim hasil ketikan yang benar ke 3355.
  • Kamu akan mendapat pesan balasan yang berisi permintaan nomor PIN kamu. Masukkan PIN kamu sesuai permintaan dari pesan tersebut.

Cara transfer melalui SMS banking memang nggak sulit, tapi kamu akan membayar biaya kirim SMS sesuai dengan tarif operator nomor kamu. Untuk setiap SMS dari Mandiri yang kamu terima, pulsa kamu juga akan terpotong sebesar Rp500.

Mobile Banking

Cara Transfer Antar Bank Mobile Banking Mandiri Online

Cara berikutnya adalah menggunakan fasilitas mobile banking Bank Mandiri berupa aplikasi yang dapat diunduh dari PlayStore Android atau App Store iOS. Transfer ke rekening bank bisa kamu lakukan dengan mudah melalui Livin' by Mandiri yang merupakan fasilitas mobile banking milik Bank Mandiri. Untuk cara pendaftarannya, klik tautan ini.

Nah, mari kita bahas cara transfer antar bank melalui mobile banking Bank Mandiri (Livin’ by Mandiri).

  • Login di aplikasi Livin' dengan mengetik username dan password kamu lalu masuk ke menu Bayar.
  • Pilih "Transfer"
  • Pilih "Ke Bank Lain Dalam Negeri"
  • Tentukan "Rekening Sumber", "Rekening Tujuan" dan "Jumlah Transfer"

Tulis rekening sumber dan rekening tujuan lalu pilih nama bank serta isi nomor rekening tujuan transfer. Selanjutnya, isi jumlah transfer yang ingin dikirim ke rekening tujuan.

  • Pilih "Jenis Transfer"

Tentukan jenis transfer yang akan dilakukan. Jika kamu memilih jenis transfer SKN, kamu wajib mengisi Tipe Penerima dan Jenis Penduduk.

  • "Konfirmasi" dan Masukkan "MPIN"

Pastikan informasi pembayaran sudah sesuai lalu pilih “Lanjut”. Transaksi selesai setelah kamu tekan “Kirim” dan masukkan MPIN.

Internet Banking

Cara Transfer Antar Bank Internet Banking Bank Mandiri

Pilihan cara transfer uang dari rekening Bank Mandiri ke rekening bank lain selanjutnya adalah menggunakan fasilitas internet banking. Berikut cara transfer melalui internet banking.

  • Siapkan token internet banking yang sebelumnya sudah kamu dapatkan dari bank.
  • Gunakan komputer yang memiliki jaringan internet bagus, lalu buka tautan https://ibank.bankmandiri.co.id/retail3/.
  • Pada laman internet banking tersebut, kamu perlu memasukkan username dan PIN.
  • Setelah berhasil masuk ke akun kamu, pilih “Transfer” lalu tekan “Antar Bank Online”.
  • Isi semua kolom yang diminta dengan benar seperti jumlah transfer, bank tujuan, dan nomor rekening penerima.
  • Klik “LANJUTKAN”, kemudian data-data tentang transfer kamu akan muncul.
  • Apabila semua data sudah benar, hidupkan token kamu, lalu klik APPLY 1 pada token Anda.
  • Masukkan beberapa angka challenge code yang terlihat di laman transfer ke dalam token. Tunggu beberapa detik sampai muncul kode di token.
  • Masukkan kode di token ke laman transfer kamu, kemudian klik “LANJUTKAN”. Transfer selesai.

Nah, itulah berbagai cara transfer uang dari rekening Bank Mandiri ke Bank lain. Semoga bisa membantu kamu untuk memilih cara transfer yang cocok untuk kamu ya!

OY! punya beberapa fakta-fakta mengenai transfer melalui Bank Mandiri nih! Simak fakta-faktanya sebelum transfer uang lewat Bank Mandiri.

Jika kamu transfer dari rekening Bank Mandiri ke bank lain, kamu pasti akan dikenakan biaya transfer antar bank. Pasti kamu mau transfer antar bank secara gratis kan?

Jangan khawatir, OY! Indonesia punya layanan transfer antar bank secara gratis loh! Cukup dengan mengunduh aplikasi OY!, kamu langsung bisa transfer ke bank apa pun tanpa dikenakan biaya.

Yuk, download aplikasi OY! Indonesia sekarang untuk menikmati keuntungan transfer antar bank secara gratis!

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023